Halaman

Selasa, 29 Oktober 2013

DATABASE DAN MANAJEMEN DATABASE(4)

Sistem Pengorganisasian Database Kontemporer

Sistem pengolahan database yang seluruh datanya yang terdapat di dalam SI dapat diintegrasikan. Sementara itu, aplikasi perdepartemental yang dibangun dapat melakukan akses terhadap database yg tersedia berdasarkan kebutuhan masing2.

Tingkat Representasi Data
Sistem Informasi akan mempresentasikan database dalam format tampilan yg mudah dipahami pemakai dg menyembunyikan rincian data yg sesungguhnya disimpan. Tingkatan abstraksi data secara umum dibagi dalam tiga tingkatan, yaitu
1.Level penyajian penampakan, representasi hasil pengolahan database menggunakan SI dalam format yg mudah dipahami oleh pemakai
2. Level konseptual, memperlihatkan file2 data yg dibuat dan hubungannya satu sama lian dalam sebuah lingkungan database.
3.  Level fisik, tahapan terendah dari abstraksi data yg memperlihatkan struktur dan jenis data serta bagaimana data tsb disimpan dan diorganisasikan dlm media penyimpanan.

Tipe File
1.  File induk, file terpenting yg berisi record2 yang sangat diperlukan dalam perusahaan. Di bagi menjadi 2, yaitu :
-     File induk statis : Jarang berubah nilainya,contoh:data karyawan
-     File induk dinamis : recordnya sering berubahsebagai hasil dari transaksi, contoh : file persediaan barang.
2.  File Transaksi, digunakan untuk merekam data yang diperoleh dari suatu transaksi, seperti fike transaksi penjualan atau registrasi pengambilan mata kuliah
3.  File Laporan, disebut juga file output yang berisi informasi yang merupakan hasil pengolahan data yang ada.
4.  File Histori, disebut juga file arsip yang berisi data masa lalu yang sudah tidak aktif lagi, tapi masih disimpan.
5.  File Salinan, berisi salinan dari file2 yang masih aktif di dalam database pada kurun waktu tertentu.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar