Halaman

Selasa, 29 Oktober 2013

DATABASE DAN MANAJEMEN DATABASE (2)

KONSEP DATABASE
Database :  Kumpulan data-data yang terpadu yang disusun dan disimpan dalam suatu cara sehingga memudahkan untuk dipanggil kembali.

Database Manajemen System ;
Suatu program komputer yang digunakan untuk memasukkan,mengubah,menghapus,memanipulasi dan memeperoleh data / informasi dengan praktis dan efisien.

Komponen Utama DBMS :
1.   Hardware ; yang melakukan pemrosesan dan menyimpan database.
2.   Data.
3.   User , dapat diklasifikasikan menjadi :
v  End User ;
q  Pengguna aplikasi, yang mengoperasikan program aplikasi.
q  Pengguna interaktif, yang memberikan perintah-perintah beraras tinggi (sintak-sintak query).
v  Programmer aplikasi, yang membuat program aplikasi.
v  Database Administrator, bertanggung jawab terhadap pengelolaan database.
4.   Software, sebagai interface antara user dan database.

Perintah yang digunakan untuk mengelola dan mengorganisasikan data :
1.   Data Definition Language ;
Perintah yang biasa digunakan oleh DBA untuk mendefinisikan skema ke DBMS.
Skema : deskripsi lengkap tentang struktur field, record dan hubungan data pada database.
Hal yang perlu dijabarkan dalam DBMS :
F              Nama database.
F              Nama file pada database.
F              Nama field dan record.
F              Deskripsi file, record dan field.
DDL juga digunakan untuk menciptakan, mengubah dan menghapus database.

Yang termasuk dalam kelompok DDL :

Ø  CREATE ; membuat table.
Ø  ALTER ; mengubah struktur table.
Ø  DROP ; menghapus table.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar