Halaman

Kamis, 10 Januari 2013

ORGANISASI PROYEK DAN MATRIKS


Organisasi Proyek Matriks

Organisasi proyek matriks merupakan suatu organisasi proyek yang melekat pada divisi fungsional suatu organisasi induk. Pada dasarnya organisasi ini merupakan penggabungan kelebihan yang terdapat dalam organisasi fungsional dan organisasi proyek khusus.
Beberapa kelebihan yang terdapat dalam bentuk organisasi ini yaitu manajer proyek bertanggung jawab penuh kepada proyek, permasalahan yang terjadi dapat segera ditindaklanjuti, lebih efisien karena menggunakan sumber daya maupun tenaga ahli yang dimiliki pada beberapa proyek sekaligus serta para personil dapat kembali ke organisasi induk semula apabila proyek telah selesai.
Adapun beberapa kekurangan yang terdapat dalam bentuk organisasi proyek ini antara lain manajer proyek tidak dapat mengambil keputusan mengenai pelaksanaan pekerjaan dan kebutuhan personil karena keputusan tersebut merupakan wewenang dari pada departemen
lain, terdapat tingkat ketergantungan yang tinggi antara proyek dan organisasi lain pendukung proyek serta terdapat dua jalur pelaporan bagi personil proyek karena personil proyek berada dibahwah komando pimpinan proyek dan departemen fungsional.
Kebaikan :
1.      Memaksimumkan efisiensi penggunaan manajer fungsional.
2.      Mengembangkan ketrampilan dan kreatifitas karyawan serta fleksibilitas
kepada organisasi.
3.      Melibatkan motivasi dan menantang karyawan serta memperluas
pandangan manajemen terhadap masalah strategi perusahaan yang akhirnya
membebaskan manajemen puncak untuk perencanaan.
4.      Menstimulasi kerja sama antar disiplin dan mempermudah kegiatan perusahaan
dan orientasi proyek.
5.      Mampu mengombinasi kelebihan pola fungsional dan divisional
6.      Menekankan pada teknik dan pasar
7.      Memerlukan sejumlah manager yang mampu menangani personil bidang teknik
dan pemasaran

Kelemahan :
1.      Adanya pertanggungjawaban ganda dan kebijaksanaan yang kontradiktif
2.      Memerlukan koordinasi vertikal dan horisontal.
3.      Memerlukan lebih banyak ketrampilan antar pribadi.
4.      Menimbulkan resiko timbulnya perasaan anarki.
5.      Sangat mahal untuk di implementasikan.
6.      Mendorong pertentangan kekuasaan dan lebih mengarah perdebatan daripada kegiatan.
7.      Sangat mahal
8.      Kesatuan komando bisa hilang karena individu memiliki lebih dari satu supervisor

Sumber :
http://princessclassy.blogspot.com/2010/01/departementasi.html
http://attarperdana.blogspot.com/2011/11/departementasi-manajemen.html
http://irikakuliah.blogspot.com/2011/05/organisasi-proyek.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar